Waketum Partai Nasdem Ungkap Pertemuan Surya Paloh dan Luhut di London
JAKARTA, iNews.id -Menko Kemaritiman dan Investasi (Marves) Luhut Binsar Pandjaitan (LBP) sempat bertemu Ketua Umum (Ketum) Partai Nasdem Surya Paloh di London, Inggris pada 13 Desember 2022. Keduanya sempat membahas hubungan antara Partai Nasdem dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi).
Wakil Ketua Umum (Waketum) Partai Nasdem Ahmad Ali menceritakan bahwa pertemuan itu dilakukan di London, Inggris dan saat itu Surya sedang liburan.
"Lagi liburan Pak Surya. (Bertemu Luhut) di Inggris, di London," kata pria yang akrab disapa Mat Ali itu saat dihubungi, Sabtu (14/1/2023).
Mat Ali memastikan bahwa tidak ada transaksi dalam pertemuan itu.
"Pertemuan-pertemuan itu sudah selayaknya terus dilakukan untuk berkomunikasi, benturan-benturan, daripada kemudian orang berprasangka-berprasangka. Sehingga apapun yang mereka bicarakan untuk bangsa ini," ujarnya.
Namun, Anggota Komisi III DPR ini memastikan bahwa dalam pertemuan Luhut dengan Surya tidak membahas soal capres, karena bagaimanapun keduanya merupakan kawan lama.