Wapres Gibran kembali Blusukan, Datangi Pasar Gotong Royong Magelang
Minggu, 27 Oktober 2024 - 18:12:00 WIB
Gibran berharap, pasar tradisional di Magelang dapat terus berkembang menjadi pilar ekonomi yang kuat bagi masyarakat.
Sebelumnya diberitakan, Gibran langsung tancap gas blusukan ke sejumlah titik usai dilantik menjadi Wapres. Gibran terpantau mendatangi SD di Jakarta untuk membagikan makanan bergizi gratis, hingga meninjau proyek MRT dan LRT.
Gibran menegaskan, dirinya adalah pembantu presiden yang ingin memastikan program terlaksana dengan baik.
"Kita ini pembantunya presiden. Kita pastikan pembangunan yang ada. Pembangunan yang sudah berjalan, Ini bisa tereksekusi dengan baik. Sesuai timeline yang ada," ucap Gibran pada pada Rabu (23/10/2024).
Editor: Reza Fajri