Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Diduga Depresi, Pemuda di Semarang Nekat Bakar Rumah Orang Tua
Advertisement . Scroll to see content

Warga Semarang Antusias Bertemu Ganjar di Jalan: Wah Presidenku Datang

Selasa, 02 Januari 2024 - 11:59:00 WIB
Warga Semarang Antusias Bertemu Ganjar di Jalan: Wah Presidenku Datang
Capres 2024 nomor urut 3, Ganjar Pranowo betemu warga di Kota Semarang, Selasa (2/1/2024). (Foto Istimewa).
Advertisement . Scroll to see content

SEMARANG, iNews.id - Ada momen menarik saat Calon Presiden (Capres) 2024 nomor urut 3, Ganjar Pranowo berkegiatan di Kota Semarang, Selasa (2/1/2024). Momen itu terjadi saat Ganjar melintas di Jalan Lempong Sari, Kota Semarang. 

Capres berambut putih itu disapa emak-emak yang sedang belanja sayuran di pinggir jalan.

"Belanja bu? wah sayure seger-seger ya," sapa Ganjar.

Emak-emak itu mengatakan, belanja sayuran untuk membuat masakan bagi bapak-bapak yang sedang kerja bakti. Akibat hujan mengguyur Kota Semarang kemarin, talud di belakang kampung mereka longsor.

"Oh masak kagem kerja bakti? Yawis belanjane tak bayari (ya sudah belanjaannya saya bayari)," ucap Ganjar sambil memberikan sejumlah uang pada pedagang.

Sontak saja aksi itu membuat emak-emak kegirangan. Mereka tak henti-hentinya mengucapkan terima kasih pada Ganjar dan istri karena telah membantu warga.

"Makasih nggih pak. Berkah selalu ya pak. Sehat selalu dan semoga jadi presiden," teriak mereka kompak.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut