Yenny Wahid Resmi Bergabung, Partai Perindo: Barisan Gusdurian Kini Jadi Pendukung Ganjar-Mahfud
JAKARTA, iNews.id - Ketua DPP Partai Perindo Bidang Politik Yusuf Lakaseng menyambut baik dukungan Yenny Wahid kepada pasangan Capres Ganjar Pranowo dan Cawapres Mahfud MD di Pilpres 2024.
Yusuf menilai, putri sulung dari Presiden ke-4 Indonesia Abdurrahman Wahid atau Gus Dur tersebut yakin pasangan Ganjar dan Mahfud MD dapat mengemban dan meneruskan cita-cita Gus Dur.
"Yenny Wahid adalah putri Gus Dur, secara ideologis dia akan mencari figur pasangan Capres-Cawapres yang bisa mengemban cita ideologi Gus Dur yaitu toleransi, persamaan hak dan memperjuangkan kemanusiaan," kata Yusuf kepada wartawan, Jumat (27/10/2023).
Yusuf memandang, dukungan tersebut tak lantas datang begitu saja. Dia bilang, ada kedekatan erat yang sudah dibangun sejak lama antara keluarga Gus Dur dengan sosok Cawapres, Mahfud MD.
"Bahkan, Mahfud MD sahabat sekaligus murid langsung Gus Dur. Dia (Mahfud) adalah pengagum dan pengikut setia Gus Dur, jadi sebuah keniscayaan kalau Yenny Wahid menjatuhkan dukungannya pada pasangan Ganjar-Mahfud pada Pilpres 2024," ujar Yusuf yang juga Caleg DPR RI Dapil Sulawesi Tengah itu.
Dengan bergabungnya Yenny sebagai pendukung pasangan Ganjar-Mahfud MD, secara otomatis barisan Gusdurian juga akan mengikutinya.
"Artinya bukan dirinya sendiri saja tapi juga barisan Gusdurian akan menjadi pendukung aktif Ganjar-Mahfud MD, mereka akan memulai gelombang dukungan dari banyak kalangan pada Ganjar-Mahfud MD," jelasnya.