Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Modifikasi Mobil, Catat Batas Ukuran Ban dan Velg agar Aman
Advertisement . Scroll to see content

Jadikan Indonesia Basis Produksi di Asia Tenggara, Produsen Ban China Sailun Bangun Pabrik Rp4 Triliun

Senin, 19 Januari 2026 - 22:46:00 WIB
Jadikan Indonesia Basis Produksi di Asia Tenggara, Produsen Ban China Sailun Bangun Pabrik Rp4 Triliun
Produsen ban global asal China, Sailun Group membangun fasilitas manufaktur di Indonesia dengan investasi Rp4,27 triliun  (Foto: Sailun)
Advertisement . Scroll to see content

Perusahaan ini telah beroperasi di lebih dari 180 negara dengan sembilan fasilitas manufaktur serta empat pusat riset dan pengembangan di Asia, Eropa, dan Amerika Utara. Produk Sailun mencakup ban kendaraan penumpang, bus dan truk, hingga kebutuhan khusus seperti pertambangan dan pertanian.

Sailun Group saat ini menempati peringkat ke-10 produsen ban terbesar di dunia berdasarkan laporan Tire Press 2024. Sailun juga berada di posisi ke-11 merek ban global versi Brand Finance 2023.

Secara kinerja, penjualan global Sailun meningkat dari 296 juta dolar AS pada 2008 menjadi 3 miliar dolar AS pada 2022. Saat ini, Sailun memiliki lebih dari 1.500 varian produk ban.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut