Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Koleksi Mobil Wali Kota Prabumulih Jadi Sorotan usai Copot Kepala Sekolah, Punya Bulldozer
Advertisement . Scroll to see content

6 Mobil Khabib Nurmagomedov Saksi Perjuangan sebagai Atlet MMA

Selasa, 12 Mei 2020 - 10:15:00 WIB
6 Mobil Khabib Nurmagomedov Saksi Perjuangan sebagai Atlet MMA
Mobil-mobil ini menjadi saksi sejarah perjuangan Khabib meniti karier di Mixed Martial Arts (MMA) dan UFC. (Foto: Essentially Sprts)
Advertisement . Scroll to see content

RUSIA, iNews.id - Pribadinya yang sederhana Khabib Nurmagomedov bukan salah satu atlet yang suka pamer kendaraan mewah. Namun, mobil-mobil yang dimilikinya menjadi saksi sejarah perjuangan Khabib meniti karier di Mixed Martial Arts (MMA) dan UFC.

Dilansir dari Essentially Sports, berikut enam mobil khabib dalam perjalanan kariernya:

1. Lada Priora

Lada Priora merupakan mobil kompak Rusia dengan harga terjangkau. Ini adalah mobil pertama yang dibeli Khabib.

Namun, dia memilikinya hanya beberapa bulan dan menjualnya untuk mendanai karier MMA. Ini tampaknya benar-benar terbayar ketika mempertimbangkan posisi dia sekarang.

2. Mercedes-Benz W124 300E

Mobil pertamanya memungkinkan dia membina kariernya secara finansial. Beberapa saat setelah menjual mobilnya untuk membiayai karier, Khabib mampu membeli Mercedes-Benz.

Mercedes W124 300E menjadi mobil keduanya. Sial bagi Khabib, kecelakaan menghancurkan mobil.

3. Ferrari California

Khabib terlihat mengendarai mobil Ferrari California beberapa kali. Namun, laporan tidak jelas apakah dia membeli mobil itu atau menyewanya.

4. BMW 6 Series

Khabib Nurmagomedov telah menghabiskan banyak uang untuk mobil seri BMW. Dari menjual mobil kompak hingga membiayai kariernya menjadi cukup besar untuk mendapatkan sejumlah mobil mewah, Khabib telah menempuh perjalanan panjang. Khabib membeli beberapa BMW seri 6.

5. Mercedes AMG-GT

Khabib dikenal sangat menyukai mobil Mercy. Mengetahui itu, seorang miliarder Rusia menghadiahkan Khabib sebuah mobil sport dari sebuah perusahaan yang sangat dikaguminya Mercedes S-Class AMG-GT bermesin V8 twin-turbocharged.

Namun mobil tersebut menabrak sebuah tiang saat dikendarai temannya. Untung, tidak ada cedera dalam kecelakaan itu.

6. Land Cruiser J200

Mobil terbaru Khabib di garasi adalah Toyota Land Cruiser J200. Land Cruiser adalah salah satu model Toyota paling populer. Ini terlihat saat Khabib berpose dengan mobil tersebut.

Berita Lain Bisa Dibaca di Sindonews.com: Lamborghini Luncurkan Huracan Terbaru Seharga Rp2,85 Miliar

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut