7 Makanan dan Minuman Pencegah Mabuk Perjalanan saat Mudik Lebaran
JAKARTA, iNews.id – Mabuk perjalanan dapat dialami oleh semua orang jika kondisi tubuhnya tak siap untuk menghadapi perjalanan jauh. Sebab itu, siapkan tujuh makanan dan minuman yang dapat mencegah terjadinya mabuk perjalanan saat momen mudik lebaran.
Kondisi mabuk perjalanan terjadi ketika tubuh mengalami ketidakseimbangan yang ditandai dengan mual, pusing, dan berkeringat dingin. Apalagi sedang puasa Ramadhan. Ini akan membuat perjalanan Anda terganggu dan menjadi tidak nyaman.
Kendati begitu, Anda bisa mengatasinya dengan mengonsumsi makanan dan minuman yang dapat mencegah mabuk perjalanan.
Dilasnir dari keterangan Auto2000, simak tujuh makanan dan minuman pencegah mabuk perjalanan, sebagai berikut:
1. Jahe
Jahe termasuk bahan alami yang dapat membantu mengurangi gejala mabuk perjalanan karena mengandung zat gingerol yang dapat membantu mengurangi mual dan muntah. Anda bisa mengonsumsi jahe dalam bentuk teh, permen, atau memakan potongan jahe segar sebelum melakukan perjalanan jauh.