Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Tips Mudik Lebaran 2025: Rencanakan Perjalanan Ramah Anak yang Nyaman dan Aman
Advertisement . Scroll to see content

Berkendara di Malam Hari Ada Bahaya Mengintai, Ini 6 Hal Harus Diperhatikan

Rabu, 15 Maret 2023 - 10:50:00 WIB
Berkendara di Malam Hari Ada Bahaya Mengintai, Ini 6 Hal Harus Diperhatikan
Bahaya yang terjadi saat berkendara di malam hari adalah menurunnya konsentrasi dan respons tubuh sehingga risiko kecelakan meningkat. (Foto: Auto2000)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Melakukan perjalanan di malam di hari dipilih banyak pengendara selain karena memburu waktu, juga untuk menghindari kepadatan lalu lintas dan panas. Namun, perlu diwaspadai, ada bahaya besar yang mengintai dalam perjalanan malam hari.

Bahaya yang terjadi saat berkendara di malam hari adalah menurunnya konsentrasi dan respons tubuh sehingga risiko kecelakan meningkat. Sebab itu, simak tips berkendara aman saat mudik dengan menggunakan mobil di malam hari seperti dibagikan Auto2000.

1. Pastikan Mobil dalam Kondisi Optimal

Sebelum melakukan perjalanan malam naik mobil, pastikan Anda memeriksa kondisi mobil terlebih dahulu. Pastikan semua sistem kendaraan berfungsi dengan baik seperti sistem rem, kaca spion, dan lampu belakang.

Periksa juga tekanan ban sudah tepat dan memastikan kunci roda sudah ketat. Ini dilakukan untuk meminimalisir risiko terjadinya kecelakaan.

2. Istirahat yang Cukup

Tubuh yang kelelahan akan mudah mengantuk, sehingga risiko mengalami kecelakaan semakin besar. Jika perjalanan yang dilakukan cukup jauh, sebaiknya mengemudi secara bergantian. Melakukan istirahat dan bergantian dalam mengemudi akan jaug lebih aman dibandingkan memaksakan kondisi.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut