BMW Seri 8 Terbaru Meluncur di Indonesia, Dibanderol Rp3 Miliaran
JAKARTA, iNews.id - BMW Indonesia kembali meluncurkan produk baru, All-New BMW Seri 8 Coupe. Kehadiran mobil ini memberi kesempatan kepada konsumen merasakan sensasi berkendara berbeda dari model coupe lainnya.
"Bodi, mesin, dan suspensi secara konsisten sudah diasah untuk mencapai titik kulminasi, presisi, keseimbangan, khas persembahan mobil mewah bercita rasa sport," ujar Vice President Corporate Communications, BMW Group Indonesia, Jodie O'tania di Dharmawangsa, Jakarta Selatan, Jumat (17/5/2019).
Dia menuturkan, sportscar terbaru ini dikembangkan dari BMW M8 GTE yang sukses dalam banyak kompetisi balap di berbagai sirkuit. Kemudian dimunculkan versi untuk medan nonsirkuit alias jalan raya.
"Pendeknya, kombinasi terbaik dari performa sportscar ditambah seluruh elemen kemewahan, ada di mobil ini," katanya.
All-New BMW M850i xDrive Coupe dibekali dengan mesin V8 terbaru 4.4L berteknologi BMW M Performance TwinPower Turbo. Mesin ini sanggup menyemburkan tenaga hingga 530 hp dan torsi 750 Nm.
Jantung pacu tersebut, sanggup membuat All-New BMW M850i xDrive Coupe berakselerasi dari kondisi diam menuju 100 km/jam hanya dalam waktu 3,7 detik dan kecepatan maksimal 250 km/jam.
Keistimewaan performa mesin di dapur pacunya tersebut semakin disempurnakan oleh sistem knalpot sport yang dikendalikan katup elektronik.
Dua turbocharger yang terletak di dalam ruang berbentuk-V di antara silinder, sistem direct petrol injection, thermal shielding, sistem sirkulasi pendingin mutakhir, ignition system terbaru dan sistem elektronik mesin, muncul dalam produk yang semakin disempurnakan. BMW Indonesia membanderol All-New BMW M850i xDrive Coupe ini dengan harga Rp3,4 miliar off the road.

Editor: Dani M Dahwilani