Daftar Mobil LCGC Termurah, Mana Paling Cocok untuk Mudik?
1. Daihatsu Ayla
Ayla dikenal sebagai mobil paling murah. Daihatsu Ayla mengendong mesin 1.0 L Petrol Engine, In-line 3 Cylinder 12 Valve DOHC yang mampu menghasilkan tenaga hingga 66 hp pada 6.000 rpm. Mobil ini memiliki konsumsi BBM rata-rata 14-20 km/liter.
Memiliki dimensi panjang 3.760 mm, lebar 1.655 mm, dan tinggi 1.515 mm, mobil ini cukup mungil membuatnya enak diajak menerobos di jalanan perkotaan.
- Ayla 1.0 M M/T: Rp138,5 juta
- Ayla 1.0 X M/T: Rp151,4 juta
- Ayla 1.0 X CVT: Rp171,4 juta
- Ayla 1.2 R M/T: Rp173,7 juta
- Ayla 1.2 R CVT: Rp187,8 juta
2. Diahatsu Sigra
Daihatsu Sigra memiliki dua pilihan mesin, yaitu 1.000 cc dan 1.200 cc. Kedua mesin tersebut memiliki rata-rata konsumsi bahan bakar cukup irit. Meski berbeda cc, konsumsi BBM keduanya tergolong hemat.
Untuk penggunaan di dalam kota, rata-rata konsumsi bahan bakar Daihatsu Sigra berada di angka 17,6 km/liter, angka penggunaannya bisa meningkat hingga 28 km/liter apabila digunakan di dalam tol.
Mobil ini memiliki kapasitas lebih besar dapat menampung hingga 7 penumpang.
- Sigra 1.0 D MT: Rp139,2 juta
- Sigra 1.0 M MT: Rp151,6 juta
- Sigra 1.2 X MT: Rp159,3 juta
- Sigra 1.2 R MT: Rp166 juta
- Sigra 1.2 X AT: Rp172,6 juta
- Sigra 1.2 R AT: Rp180,8 juta
- Sigra 1.2 X Deluxe MT: Rp164,9 juta
- Sigra 1.2 R Deluxe MT: Rp169,8 juta
- Sigra 1.2 X Deluxe AT: Rp 174,1 juta menjadi Rp 178,1 juta
- Sigra 1.2 R Deluxe AT: Rp 180,6 juta menjadi Rp 184,6 juta
3. Toyota Agya
Mobil ini dibanderol mulai dari harga Rp173 jutaan. Toyota Agya memiliki sistem penggunaan bahan bakar EFI yang membuat konsumsi bahan bakar lebih irit. Menggedong mesin 1.200 cc rata-rata konsumsi bahan bakar mobil ini di angka 19-22 km/liter.
- Agya 1.2 E MT: Rp 170,9 juta menjadi Rp 173,2 juta
- Agya 1.2 G MT: Rp 178,4 juta menjadi Rp 180,9 juta
- Agya 1.2 G CVT: Rp 194,4 juta menjadi Rp 197,1 juta