Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Apakah Pajak Mobil Hybrid Lebih Mahal daripada Mobil Listrik? Ini Penjelasannya
Advertisement . Scroll to see content

Deretan Mobil Baru Akan Meluncur di Indonesia 2022, Bakal Banyak Mobil Listrik Hybrid

Senin, 03 Januari 2022 - 13:04:00 WIB
Deretan Mobil Baru Akan Meluncur di Indonesia 2022, Bakal Banyak Mobil Listrik Hybrid
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut deretan kendaraan yang bakal meluncur di Indonesia pada 2022. (Foto: Ilustrasi/Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Memasuki awal 2022, pabrikan otomotif sudah berancang-ancang mengeluarkan mobil terbaru. Kabar ini sangat dinanti pecinta otomotif.

Kira-kira mobil apa saja yang akan meluncur tahun ini? Dirangkum dari berbagai sumber, berikut kendaraan yang bakal meluncur pada 2022. 

1. Toyota Hybrid

Toyota akan mulai memproduksi mobil hybrid buatan Indonesia pada 2022. Presiden PT Toyota Motor Manufactruing Indonesia (TMMIN) Warih Andang Tjahjono mengatakan pihaknya sudah mulai melakukan persiapan ekspor untuk model Hybrid Electric Vehicle (HEV) produksi lokal pada 2022.

Artinya, akan ada mobil hybrid pertama Toyota buatan lokal yang akan diperkenalkan di Tanah Air pada tahun ini. Namun, belum diketahui model mobil hybrid apa yang akan diluncurkan tersebut.

2. Wuling GSEV

Wuling Motors akan meluncurkan mobil listrik dengan platform Global Small Electric Vehicle (GSEV) di Indonesia pada 2022. Wakil Presiden Wuling Motors Han Dehong mengatakan pihaknya siap menghadirkan produk terbaru untuk berpartisipasi dalam pengembangan ekosistem kendaraan listrik di Indonesia.

Platform mobil listrik Wuling (GSEV) telah dipamerkan pada Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) ICE BSD City, dan Surabaya di Grand City Convex selama 8-12 Desember 2021 lalu.

GSEV merupakan platform kendaraan listrik yang dikembangkan Wuling dengan mengusung bentuk dan ukuran kompak namun menghadirkan kenyamanan kabin yang lega. Platform itu tersedia dalam dua pilihan konfigurasi bangku yakni 2-seater ataupun 4-seater.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut