Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penjualan Mobil Baru Hadapi Tantangan, Lelang Mobil Bekas Justru Berkembang
Advertisement . Scroll to see content

Disumbangkan, McLaren 720S Dilelang Rp8,6 Miliar

Rabu, 31 Januari 2018 - 17:26:00 WIB
Disumbangkan, McLaren 720S Dilelang Rp8,6 Miliar
Disumbangkan untuk yayasan anak, McLaren 720S dilelang dengan harga USD650.000 atau sekitar Rp8,6 miliar di Naples Winter Wine Festival, Florida. (Foto: Carscoops)
Advertisement . Scroll to see content

LONDON, iNews.id - Supercar McLaren 720S dilelang dengan harga USD650.000 atau sekitar Rp8,6 miliar di Naples Winter Wine Festival, Florida, AS. Hasil penjualan mobil ini akan disumbangkan kepada yayasan Naples Children and Education Foundation.

Dikutip dari Carscoops, Rabu (31/1/2018), kendaraan yang dilelang ini merupakan mobil khusus yang dibuat McLaren Special Operation (MSO) dengan ciri khas warna ungu anggur Nerello Mascalese.

Fitur yang disematkan pada mobil ini meliputi serat karbon di dalam dan luar bodi, keempat roda dilapisi kulit khusus dengan grip Carbon Black dan pelat yang melambangkan dedikasi khusus komisi supercar Inggris.

McLaren 720
"McLaren 720S adalah kendaraan luar biasa. Sebenarnya permintaan konsumen melebihi stok yang ada. Hal yang membuatnya semakin mengasyikkan bagi kami adalah dapat menawarkan MSO 720S ini kepada pemenang tender," ujar Presiden McLaren Amerika Utara, Tony Joseph.

"Pekerjaan yang dilakukan Naples Children & Education Foundation untuk membantu mengubah kehidupan anak-anak sangat penting dan kami merasa terhormat menyumbangkan sebuah kendaraan untuk tujuan ini," paparnya.

McLaren 720
Mobil ini dibekali dengan mesin twin-turbo 4.0-liter V8 dengan torsi 710hp dan 568lb-ft. Kecepatan 0-60 mph dalam waktu 2,8 detik, sementara 0-124 mph datang dalam 7,8 detik.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut