Hyperloop Pertama Akan Dibangun di India, Kecepatannya Melebihi Pesawat
Jumat, 04 Oktober 2019 - 08:00:00 WIB
Uji skala penuh terbaru dari Virgin Hyperloop One yang telah dipublikasikan datang pada akhir 2017. Transportasi ini dapat berakselerasi 240 mph (387 km/jam). Angka ini jauh di bawah target kecepatan yang ditetapkan perusahaan 671 mph (1.080 km/jam).
Jika terealisasi, Hyperloop akan melebihi kecepatan pesawat komersial. Di mana Boeing 747-8i yang diklaim sebagai pesawat komersial tercepat di dunia memiliki kecepatan rata-rata 1.061 km/jam.
"Tidak seperti sistem maglev yang digunakan di seluruh dunia di lingkungan terbuka. Kami menciptakan (Hyperloop) di lintasan tertutup dengan sistem yang jauh lebih cepat dan lebih ramah lingkungan," kata Walder.

Editor: Dani M Dahwilani