Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Wuling Darion EV dan PHEV Meluncur di Indonesia, Bikin Kaget Harga Mulai Rp356 Juta
Advertisement . Scroll to see content

Industri Modifikasi Tumbuh, Wadahi Berkembangnya Konversi Kendaraan Konvensional ke Listrik

Minggu, 01 Oktober 2023 - 13:02:00 WIB
Industri Modifikasi Tumbuh, Wadahi Berkembangnya Konversi Kendaraan Konvensional ke Listrik
Industri modifikasi mobil terus berkembang, termasuk modifikasi mobil listrik. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id– Industri modifikasi kendaraan bermotor di Indonesia semakin berkembang dengan banyaknya produk aftermarket yang diciptakan di dalam negeri. Terlebih, aturan mengenai kendaraan modifikasi yang bisa beredar di jalan raya bakal dirampungkan.

Menteri Perindustrian (Menperin) Agus Gumiwang Kartasasmita mengatakan industri modifikasi memberikan multiplier effect. Bukan hanya memberi nilai tambah melalui kreativitas dan inovasi, tapi juga berkembangnya industri pendukung lainnya.

Menperin juga meyakini industri modifikasi bisa menjadi wadah berkembangnya konversi kendaraan dari mesin konvensional ke listrik. Pasalnya, itu merupakan bagian dari modifikasi yang saat ini sudah menjadi fokus utama sejumlah bengkel modifikasi ternama.

“Pemerintah mendukung kegiatan modifikasi ini, terlebih ada beberapa produk yang juga akan dibawa ke ajang pameran internasional, ke Osaka,” kata Menperin Agus pada pembukaan Indonesia Modification and Lifestyle Expo (IMX) 2023, di Jakarta.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut