Ini Bocoran Mobil Baru yang Akan Diluncurkan di GIIAS 2019
JAKARTA, iNews.id - Pameran Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019 di ICE, BSD, Tangerang, pada 18-28 Juli 2019, akan menampilkan jajaran mobil baru. Bahkan, beberapa agen pemegang merek (APM) telah menyiapkan kejutan produk baru yang statusnya world premier.
"Informasi terkini yang kita dapat sampai sekarang ada lebih dari 20 unit kendaraan baru berstatus world premier bakal melantai di GIIAS 2019. Kendaraan tersebut terdiri atas model baru dan mobil konsep," ujar Ketua Penyelenggara GIIAS 2019, Rizwan Alamsjah di SCBD, Jakarta Pusat, baru-baru ini.
Pada GIIAS 2019, tercatat ada 20 merek mobil penumpang yang akan meramaikan pameran. Mereka adalah Audi, BMW, Daihatsu, Datsun, DFSK, Honda, Hyundai, Isuzu, Jeep, Lexus, Mazda, Mercedes-Benz, MINI, Mitsubishi Motors, Nissan, Renault, Suzuki, Toyota, Volkswagen, dan Wuling.
Selain itu, ada 10 merek kendaraan komersial dan karoseri resmi menjadi peserta eksibitor, yakni DFSK, FAW, Hino, Isuzu, Mitsubishi Fuso, Tata Motors, UD Trucks, Adi Putro, Laksana, dan Tentrem.
Berikut daftar produk baru yang digadang-gadang bakal diluncurkan di GIIAS 2019 :