Kapan Mobil Listrik Polytron Meluncur? Intip Bocorannya
“Mungkin enggak (konsep), ya kalau konsep nanti kapan jadinya. Mobil nanti, setelah Lebaran,” ujar Tekno di Jakarta, Selasa (21/1/2025).
Tekno menyebutkan pengembangan mobil ini bekerja sama dengan perusahaan luar. Dinmana Polytron akan merakit secara lokal.
“Ya pastinya, R&D kami ada kerja sama dengan perusahaan di luar, sebetulnya kalau di Google ada. Saat ini acuannya kalau kendaraan listrik ke negara satu itu (China). Semua industrinya ada di sana,” katanya
Dilansir Chinaevs, PT Hartono Istana Teknologi telah menandatangi nota kesepahaman (MoU) dengan Skyworth Auto. Kesepakatan kedua pihak dilakukan pada Agustus tahun lalu.
Perjanjian yang dilakukan terkait pembangunan pabrik, pengembangan produk bersama, hingga produksi lokal perangkat keras (hardware) dan perangkat lunak (software).
Jajaran direksi Skyworth dikabarkan sudah berkunjung ke pabrik Polytron di Krapyak, Jawa Tengah. Polytron rencananya akan memproduksi kendaraan sebanyak 10 ribu unit dalam kurun 3 tahun.
Editor: Dani M Dahwilani