Mengawali 2026, Ford Ekspansi Tambah Jaringan Dealer di Indonesia
Selain layanan servis dan suku cadang, pelanggan Ford menikmati dukungan layanan purna jual Ford RMA Indonesia, termasuk Emergency Roadside Assistance (ERA) yang memberikan ketenangan dan rasa aman selama kepemilikan kendaraan. Layanan ERA mencakup call center 24 jam, derek kendaraan, jumper aki, penggantian ban, hingga pengantaran bahan bakar darurat.
Ford Bekasi menegaskan komitmen PT Elite Auto Sukses dalam mendukung strategi jangka panjang Ford RMA Indonesia untuk memperkuat jaringan aftersales nasional. Standar layanan global dan fokus pada kepuasan pelanggan, Ford Bekasi diharapkan menjadi pusat layanan terpercaya bagi pemilik kendaraan Ford di Bekasi dan wilayah sekitarnya.
Hingga saat ini, Ford RMA Indonesia terus memperluas jaringan dealer dan fasilitas layanan di berbagai kota Indonesia, guna memastikan setiap pelanggan mendapatkan pengalaman kepemilikan kendaraan Ford yang nyaman, andal dan berkelanjutan. Ford akan menambah sekitar enam dealer lagi pada 2026.
“Kami bertekad untuk menjadi mitra yang terpercaya dan andal bagi pelanggan setia Ford di seluruh Indonesia. Kami berharap dengan layanan aftersales yang andal bisa mendorong peningkatan penjualan produk Ford terbaru di Indonesia,” kata Roelof.
Editor: Dani M Dahwilani