Mengenal Mitsubishi Colt Kembaran Renault Clio, Segera Meluncur di Eropa Kapan Masuk Indonesia?
Bagian interior pun juga sama seperti Renault Clio. Mulai dari panel speedometer, Head Unit tablet, shifter dan rem tangan elektronik dengan model tombol yang mirip dengan Clio.
Jantung pacunya memiliki 3 pilihan mesin. Pertama, mesin NA 1.000 cc, 3 silinder dengan tenaga 66 Hp. Lalu ada juga mesin 1.000 cc, 3 silinder dengan Turbo yang memiliki tenaga 90 Hp.
Terakhir, menggunakan mesin 1.600 cc, 4 silinder dengan 2 motor listrik baterai 1,2 kWh yang bisa menghasilkan tenaga 141 Hp. Pada model hybrid hadir dengan transmisi otomoatis.
Mitsubishi Colt ini diproduksi dengan memanfaatkan pabrik milik Renault di Kota Bursa, Turki. Mobil ini dikabarkan siap dirilis dan mulai dikirim ke seluruh pasar Eropa pada Oktober 2023 mendatang.

Sayangnya belum ada informasi resmi dari Mitsubishi Indonesia kapan mobil ini masuk ke Tanah Air. Sebagai informasi, nama Colt sendiri di Indonesia lebih dikenal sebagai kendaraan niaga seperti Colt Diesel atau Colt L300.
Editor: Ismet Humaedi