Menjajal Kenyamanan dan Fitur Canggih All New Mazda 3
JAKARTA, iNews.id - PT Eurokars Motor Indonesia (EMI) akan meluncurkan All-New Mazda 3 di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2019, pekan depan. Namun, sebelum dirilis ke publik, iNews.id berkesempatan menjajal mobil yang hadir dalam dua model ini, yakni sedan dan hatchback.
Perjalanan dimulai pada Rabu (10/7/2019) dengan rute Jakarta-Ancol dengan titik kumpul kawasan Cipete, Jakarta Selatan. Di sana sudah berjejer enam unit All-New Mazda 3 dengan warna merah, abu-abu, dan hitam.
Nuansa sporty muncul saat melihat pertama kali All New Mazda 3. Kesan sporty itu terlihat dari desain lampu dan grille depan, terutama pada model hatchback yang dapat sentuhan gelap di sekitar lampu utama.
Sementara pada model sedan, nuansa dewasa terpancar dari lekukan bodi samping yang memanjang ke belakang. Model ini tentunya cocok untuk kalangan yang lebih dewasa ketimbang konsumen model hatchback.

Sales Marketing and PR Director PT EMI, Ricky Thio mengatakan, All-new Mazda 3 merupakan model pertama yang mengadopsi evolusi terbaru desain KODO dan mempertahankan desain single motion yang sederhana dalam tampilan keseluruhan.
"Tujuan lain dari desain All New Mazda 3 ini adalah memberikan model hatchback sentuhan desain yang lebih emosional. Sementara pada model sedan bertujuan untuk menghasilkan proporsi yang lebih elegan," ujar Ricky di Cipete, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Perjalanan dimulai menuju Ancol, Jakarta Utara, menggunakan model sedan dan langsung menjadi pengemudi. Konsep human-centric Mazda terasa karena pengemudi dapat menikmati pengendaraan tanpa hilang konsentrasi berkat posisi duduk yang lebih presisi dan pengaturan kemudi telescopic yang lebih leluasa.
Di saat melewati jalanan yang sangat padat, mobil ini tetap nyaman berkat fitur entertainment yang memanjakan. Ditambah dengan ruang kabin kedap suara, sehingga penumpang bisa menikmati perjalanan meski dalam kondisi macet.

Ketika jalanan sudah sedikit longgar, jurnalis sempat mencoba fitur Smart City Brake Support, tanpa sengaja. Mobil tiba-tiba mengerem mendadak saat jarak mobil kami dengan posisi mobil di depan hanya terpaut satu meter.
Cukup mengagetkan karena memang dari awal kami tidak tahu apakah fitur tersebut sudah diaktifkan atau belum. Tapi, jika dicoba secara tidak sengaja, kami belum tentu tahu kalau All-New Mazda 3 sudah terdapat fitur keamanan tersebut.
Di Indonesia, Mazda 3 yang dipasarkan dibekali dengan mesin berbahan bakar bensin SKYACTIV-G 2.0 liter terbaru. Mesin tersebut dioptimalkan di bagian intake port dan piston, split fuel injection serta katup pendingin untuk menghasilkan tingkatan yang lebih baik untuk performa dinamis, efisiensi bahan bakar dan keramahan lingkungan.
Selain fitur smart city brake support, mobil ini juga sudah menggunakan teknologi Mazda Radar Cruise Control (MMRC) yang memanfaatkan radar untuk mengukur kecepatan dan jarak aman ke mobil di depan, lalu secara otomatis mengontrol kecepatan kendaraan.
MRCC mampu menyesuaikan dan mempertahankan jarak aman dengan mobil di depannya sehingga mengurangi sebagian beban pengemudi saat berperjalanan jauh.
Melalui sederet fitur dan tampilan eksterior yang ditawarkan, Mazda Indonesia belum mengungkap harga All New Mazda 3. Bocorannya, harga mobil ini tidak lebih dari Rp500 juta.
Mobil ini hadir dalam empat pilihan warna, yakni Machine Grey Metallic, Soul Red Crystal Metallic, Jet Black Mica dan Snow Flake White Pearl Mica. Mazda sedikit memberi bocoran, untuk Machine Grey Metallic dan Soul Red Crystal Metallic, harganya lebih mahal Rp500 ribu.
Editor: Dani M Dahwilani