Mitsubishi Fuso Bangun Fasilitas Perbaikan Kabin dan Sasis Truk Pertama di Indonesia
JAKARTA, iNews.id - Mitsubishi Fuso membangun fasilitas Cabin and Chassis Repair kendaraan komersial pertama di Indonesia. Seperti apa pusat perbaikan kabin dan sasis truk tersebut?
Fasilitas ini dibangun PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB) bekerja sama dengan PT Bumen Redja Abadi, Cikupa, Tangerang, Banten, dengan nilai investasi sebesar Rp15 miliar. Bengkel tersebut memiliki kapasitas hingga 20 unit truk per bulan.
"Layanan Cabin and Chasis Repair ini merupakan yang pertama di Indonesia di bawah naungan dealer resmi Mitsubishi Fuso. Fasilitas tersebut didukung peralatan lengkap dan modern serta suku cadang resmi Mitsubishi Fuso,” ujar Presiden Director PT KTB, Nobukazu Tanaka, Senin (28/8/2023).
Alasan Mitsubishi Fuso memilih dealer di kawasan tersebut karena lokasinya strategis berada di kawasan industri serta jalan lintas provinsi. Diharapkan fasilitas tersebut mudah dijangkau konsumen.
"Tidak menutup kemunginan kami akan terus mengembangkan fasilitas ini di tempat lain. Kami harus study dulu kemunkinannya. Saat ini, kami sudah memiliki 221 dealer yang sudah 3S, artinya bisa melayani kustomer untuk perbaikan kendaraan," kata Vice President of Sales and Marketing Div PT KTB, Aji Jaya.

President Director PT Bumen Redja Abadi, Henry Kosala Wahyadiyatmika menyebutkan fasilitas di dealernya dilengkapi peralatan dan perlengkapan modern serta dikelola teknisi profesional. "Kehadiran fasilitas ini diharapkan dapat memenuhi kebutuhan konsumen terhadap Cabin and Chassis Repair yang sebelumnya tidak tersedia,” ujarnya.