Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Penjualan Mobil Hybrid di Indonesia Oktober 2025 Turun, Kalah Jauh dari EV
Advertisement . Scroll to see content

Mobil Hybrid Tumbuh, Masyarakat Indonesia Mulai Tinggalkan Kendaraan Konvensional

Senin, 24 Juni 2024 - 12:27:00 WIB
Mobil Hybrid Tumbuh, Masyarakat Indonesia Mulai Tinggalkan Kendaraan Konvensional
Peningkatan penjualan mobil hybrid diyakini akan membuat pasar mobil konvensional perlahan menghilang. (Foto: Dok iNews.id))
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id – Penjualan mobil hybrid mengalami peningkatan pesat di Indonesia. Padahal, saat ini mobil hybrid berada di varian tertinggi dari setiap model kendaraan. Ini membuat harganya cukup tinggi.

Kendati demikian, hal tersebut tidak memengaruhi  konsumen Indonesia untuk memboyong mobil hybrid demi mengincar efisiensi bahan bakar. Tak heran, penjualannya terus mengalami peningkatan.

Plaza Toyota sebagai salah satu dealer resmi Toyota mengaku penjualan mobil hybrid sangat besar. Bahkan, angka terbesar dicatatkan oleh kendaraan dengan perpaduan mesin konvensional dan motor penggerak listrik tersebut.

Director of Operation Plaza Toyota, Tibin mengatakan penjualan Yaris Cross Hybrid sangat besar dalam beberapa bulan terakhir. Bahkan, perbandingannya dengan mesin konvensional pada model yang sama mencapai 90 persen banding 10 persen.

“Untuk mobil hybrid sekarang kita lagi laku Yaris Cross Hybrid. Pasar hybrid ini sangat gede, bahkan pasar konvensional itu agak turun. Jadi banyak orang sekarang sudah beralih. Perbandingannya itu 90:10 persen lah,” ujar Tibin saat ditemui di Jakarta Selatan, belum lama ini.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut