Mobil Listrik Tesla Meledak saat Dicas di SPKLU, Ternyata Ini Penyebabnya

JAKARTA, iNews.id - Peristiwa mengerikan terjadi pada mobil listrik Tesla saat mengisi daya baterai di SPKLU, Kanada. Mobil tersebut tiba-tiba meledak. Kok bisa?
Dilansir Carscoops, Selasa (21/10/2025), seorang pemilik Tesla mencoba mengisi daya mobilnya di pengisian daya komersial. Dibutuhkan adaptor tipe A2Z untuk memungkinkan stasiun pengisian daya terhubung ke mobil karena soket yang digunakan berbeda.
Saat pemilik kendaraan mencolokkan pengisi daya dengan adaptor yang terhubung ke Tesla, terjadilah ledakan. Beruntung, pria tersebut berada beberapa meter dari sambungan listrik saat ledakan terjadi.
Pria tersebut tidak mengalami cedera serius, meski menderita luka lecet dan goresan. Hasil investigasi mengungkapkan bahwa adaptor pengisian daya dan SPKLU itu sendiri bermasalah sehingga menyebabkan ledakan.
Disebutkan adaptor tersebut tidak tersertifikasi untuk digunakan di Kanada karena standarnya belum ditetapkan saat unit tersebut mulai dijual. Selain itu, stasiun pengisian mengirimkan tegangan abnormal ke adaptor.