Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Mobil Langka Ferrari F40 Dilelang, Diprediksi Terjual Rp150 Miliar
Advertisement . Scroll to see content

5 Mobil yang Hanya Diproduksi 1 Unit di Seluruh Dunia, Nomor 3 Dibanderol Rp257 Miliar

Rabu, 02 Maret 2022 - 06:55:00 WIB
5 Mobil yang Hanya Diproduksi 1 Unit di Seluruh Dunia, Nomor 3 Dibanderol Rp257 Miliar
Bicara kendaraan super langka, ada lima mobil yang hanya diproduksi 1 unit di seluruh dunia dengan harga selangit. (Foto: Istimewa)
Advertisement . Scroll to see content

3. Bugatti La Voiture 

Selain menjadi mobil yang hanya diproduksi satu unit di dunia, Bugatti La Voitre juga merupakan mobil langka paling mahal di dunia. Harganya menyentuh Rp257 miliar. Supercar ini milik rival Lionel Messi, Christiano Ronaldo. 

Bugatti La Voiture memiliki warna hitam legam dirancang dalam rangka 110 tahun Bugatti. Desainnya sangat futuristik sekaligus sporty.  

Bugatti La Voiture disokong mesin yang mampu menyemburkan tenaga 1.500 hp. Untuk mencapai 100 km, hanya membutuhkan waktu 2,4 detik. 

4. Lamborghini Egoista 

Mobil dengan stok satu unit di dunia selanjutnya adalah Lamborghini Egoista. Supercar Italia ini tampak berotot dan gembul seperti banteng. Interiornya dirancang berdasarkan kokpit helikopter Apache. 

Untuk performa ditopang mesin V10 berkapasitas 5,2 liter menghasilkan tenaga maksilam 600 tenaga kuda (447 kW; 608 PS).  Lamborghini Egoista hanya ada satu di muka bumi, dan ini merupakan kado dari Lamborghini untuk Lamborghini. Tidak ada duplikatnya yang akan diproduksi, tentu ini merupakan mobil yang tak ternilai. 

5. Ferrari P4/5 

Ferrari P4/5 juga merupakan mobil yang hanya ada satu di dunia. Supercar ini dirancang Pininfarina yang mampu berakselerasu 0-100 kilometer dalam waktu 3 detik.  

Ferrari P4/5 dimiliki sutradara James Glickenhaus. Harganya mencapai Rp57 miliar.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut