Setelah Model Cross, Toyota Hadirkan Corolla Apex
Sebagai pelengkap untuk membedakan mobil ini dengan model lain, Corolla edisi spesial ini juga dilengkapi logo Apex pada buritan belakang dan knalpot yang didesain khusus berukuran 3.5 inch dari bahan stainless steel.
Fitur keselamatannya sudah dibekali dengan teknologi keamanan canggih standar Toyota, yakni Toyota Safety Sense.
Urusan jantung pacu, Toyota Corolla Apex tetap menggendong mesin 2.0 liter 4-silinder yang mampu memuntahkan tenaga sebesar 169 hp. Mobil ini tersedia dalam dua pilihan transmisi, yakni CVT dan Manual (hanya 120 unit).
Toyota belum mengungkap harga Toyota Corolla edisi sport Apex yang bakal dilepas ke pasar pada 2021. Namun, banyak yak mempredikai harga jual mobil ini berada di kisaran Rp344 juta.
Editor: Dani M Dahwilani