Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Suzuki Hidupkan Kembali Satria FU, Dijual Rp30 Jutaan
Advertisement . Scroll to see content

Suzuki Kenalkan Mobil Listrik untuk Indonesia, Pilihan Mobilitas Masa Depan

Kamis, 20 Februari 2025 - 13:36:00 WIB
Suzuki Kenalkan Mobil Listrik untuk Indonesia, Pilihan Mobilitas Masa Depan
Suzuki e VITARA siap ramaikan pasar otomotif Indonesia awal 2026. (Foto: dok Suzuki)
Advertisement . Scroll to see content

e VITARA juga pernah tampil di Indonesia dalam wujud mobil konsep eVX yang mendapatkan antusiasme positif dari publik. Kini, e VITARA hadir dengan konsep BEV yang mengusung keunggulan desain, teknologi canggih, fitur keselamatan mutakhir, dan performa yang menggembirakan, memadukan kecanggihan kendaraan listrik dengan kemampuan SUV.

Untuk spesifikasinya, e VITARA secara umum meliputi dimensi panjang 4.275 mm, lebar 1.800 mm, dan tinggi 1.635 mm yang dibangun di atas platform baru bernama HEARTECT-e. Suzuki percaya e VITARA dapat menjawab kebutuhan market kendaraan listrik berbasis baterai (BEV) yang sedang berkembang.

Kenalkan Konsep eWX di Indonesia

Suzuki luncurkan konsep eWX di IIMS 2025. (Foto: dok iNews.id)
Suzuki luncurkan konsep eWX di IIMS 2025. (Foto: dok iNews.id)

Selain umumkan penjualan e VITARA pada awal 2026, Suzuki juga memberikan kejutan lainnya dengan mengenalkan mobil listrik terbaru eWX sebagai pilihan mobilitas ramah lingkungan yang dapat dilihat selama IIMS 2025 pada 13-23 Februari 2025.

Kehadiran eWX di Indonesia menjadi debut perdana di Asia Tenggara, sekaligus menegaskan perannya sebagai bagian integral dari strategi multi-pathway Suzuki dalam mewujudkan netralitas karbon. Selain itu, sebagai tonggak penting dalam pengembangan portofolio kendaraan listriknya. 

Minoru Amano menyampaikan, Suzuki secara global terus mengembangkan solusi mobilitas rendah emisi dengan mengedepankan efisiensi dan kenyamanan. 

“eWX merupakan manifestasi dari visi Suzuki dalam menciptakan kendaraan listrik yang tidak hanya berkelanjutan tetapi juga fungsional, hemat energi, serta memberikan pengalaman berkendara menyenangkan,” katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut