Tesla Recall 130.000 Unit Mobil Listrik Gara-Gara Sistem Hiburan Overheat
Kamis, 12 Mei 2022 - 08:24:00 WIB
Mobil tidak mampu beroperasi dengan baik, sehingga meningkatkan risiko kecelakaan. Dalam pemberitahuannya NHTSA meminta Tesla untuk memperbaiki sistem mobilnya yang bermasalah.
Tesla pun akan mengeluarkan pembaruan over-the-air untuk mengatasi masalah ini. Dalam timeline yang dibagikan Tesla pada 4 Mei, perusahaan mengatakan belum mengetahui adanya kecelakaan, cedera, atau kematian terkait bug tersebut.
Tesla sendiri pada awal tahun ini telah menarik lebih dari 817.000 mobil karena alarm sabuk pengaman yang salah. Kini, penarikan kembali dilakukan meskipun jumlahnya jauh lebih kecil. Hingga saat ini belum diketahui kenapa masalah terus terjadi.
Editor: Dani M Dahwilani