Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Pionir Mobil Listrik, Wuling Air ev Dinobatkan Inspiring Green Mobility di Indonesia Automotive Awards 2025
Advertisement . Scroll to see content

Total 10 Mobil Diboyong Wuling di IIMS 2023, Jokowi Dibuat Penasaran dengan Interior Mobil Listrik Air ev

Jumat, 17 Februari 2023 - 10:28:00 WIB
Total 10 Mobil Diboyong Wuling di IIMS 2023, Jokowi Dibuat Penasaran dengan Interior Mobil Listrik Air ev
Kunjungi booth Wuling, Presiden Joko Widodo (Jokowi) dibuat penasaran dengan interior mobil listrik Air ev.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Wuling Motors kembali meramaikan pasar otomotif dalam pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) 2023 dengan memboyong 10 unit mobil. Termasuk SUV kompak Alvez yang diluncurkan pada hari pertama IIMS 2023.

Usai membuka pameran, Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkesempatan mengunjungi sejumlah booth peserta pameran. Salah satunya Wuling. 

Kali ini, Jokowi dibuat penasaran dengan mobil listrik Air ev. Dia menyempatkan diri masuk ke dalam interior kendaraan bertenaga baterai tersebut merasakan bagaimana kabinnya.

Meskipun berdimensi compact, Air ev memiliki kabin relatif lapang mengakomodasi empat orang dengan pengaturan 50:50 pada bangku baris kedua untuk memberikan akses lebih. 

Presiden Direktur Wuling Motors, Shi Guoyong mengaku bangga dengan kehadiran Presiden Jokowi ke boothnya. “Suatu kebanggaan bagi kami dapat menyambut Bapak Joko Widodo di booth Wuling. Kami sangat berterima kasih atas dukungan kepada industri otomotif Indonesia, dan secara khusus terhadap kendaraan listrik kami Air ev,” ujar Shi Guoyong.

Brand and Marketing Director Wuling Motors, Dian Asmahani menuturkan di IIMS 2023 pihaknya mengusung tema Experience All At Once. Para pengunjung pameran dapat melihat secara langsung lini produk dan mendapatkan berbagai program menarik serta berkesempatan test drive selama pameran.

"Tidak hanya itu, Wuling juga mengadakan sesi test drive bagi pengunjung yang ingin mencoba langsung produk andalannya. Dengan mengusung tema Experience All At Once, kami ingin memberikan kesempatan kepada konsumen melihat dan merasakan sensasi berkendara secara langsung di IIMS," katanya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut