Tumbangkan Argentina Pemain Timnas Arab Saudi Dapat Hadiah Rolls-Royce Phantom, Intip Harganya
Rabu, 23 November 2022 - 13:01:00 WIB
Rolls-Royce Phantom memiliki mesin buas V12 twin turbo 6,8 liter yang mampu menyemburkan tenaga hingga 460 PS pada 5350 rpm dan torsi besar 720 Nm pada 3500 rpm. Mobil ini mampu berjalan dari 0-100 kilometer per jam dalam waktu 5,9 detik saja sebelum mencapai kecepatan maksimal 240 km per jam.
Phantom merupakan sedan bongsor dengan dimensi panjang 6.092 mm, lebar 1.990 mm dan tinggi 1.640 mm. Terkait efisiensi bahan bakar, mobil ini menghabiskan bensin sekitar 5,2-6,7 km/liter.
Bisa dibayangkan bila anggota timnas Arab Saudi berjumlah 20 orang, Pangeran MBS dengan senang hati akan mengeluarkan uang Rp480 miliar untuk membeli Rolls-Royce Phantom.
Editor: Dani M Dahwilani