VinFast VF 6 Resmi Mengaspal di Indonesia, Cocok untuk Lanskap Perkotaan?
Singkatnya, baterai VF 6 lebih besar di 59,6 kWh, serta desain yang efisien memberikan jarak tempuh dan perforna yang yang lebih menggugah. Mobil ini pun dapat dikategorikan cocok untuk perjalanan lebih jauh tanpa rasa khawatir.
VF 6 juga sudah didukung oleh teknologi fast charging, sehingga pengemudi dapat mengisi baterai dari 10 persen sampai 70 persen hanya dalam waktu sekitar 25 menit saja. Untuk skala perkotaan, pengisian daya ini sudah terbilang cepat menjadi praktis.

Dari pandangan pertama, VF 6 langsung mencuri perhatian berkat filosofi desain “Duality in Nature” yang dirancang oleh Torino Design, studio desain ternama dunia. Garis desain yang modern dan elegan berpadu dengan lampu LED berbentuk sayap khas VinFast, garis krom ganda di bodi, serta velg alloy 18 inci.
Mobil ini memiliki tampilan luar yang elegan dan sangat menarik. Banyak yang mengapresiasi bagaimana VinFast memadukan ketangguhan SUV dengan keanggunan yang halus secara harmonis.
Di dalam kabin, VF 6 menghadirkan layar sentuh infotainment 12,9 inci yang berorientasi pada pengemudi, mengintegrasikan fungsi kontrol cerdas dan hiburan. Layar ini intuitif dan mudah digunakan.
Selain itu, terdapat stir model D-cut dengan kontrol multifungsi, kursi pengemudi elektrik, serta rangkaian kombinasi mode berkendara yang dapat disesuaikan memberikan kenyamanan dan fleksibilitas optimal. Para penguji pun merasa mudah beradaptasi dengan berbagai mode berkendara yang tersedia, memungkinkan pengalaman yang lebih personal.
Bagi pengguna baru kendaraan listrik, VF 6 menawarkan pendekatan teknologi kabin yang menyegarkan dengan mengintegrasikan banyak fungsi dalam satu layar utama yang menonjol.
Desain intuitif ini mengutamakan kemudahan penggunaan, sehingga pemilik EV pemula pun dapat mengoperasikannya dengan cepat dan nyaman. Sistem kontrol yang efisien ini mencerminkan perhatian terhadap pengalaman pengguna, menjadikan transisi ke kendaraan listrik lebih mudah dan menyenangkan.
Dari sisi keselamatan, VF 6 dibekali sistem bantuan pengemudi canggih (ADAS) dengan 17 fitur keselamatan aktif, termasuk Adaptive Cruise Control, Auto Lane Change Assist, Highway Driving Assist, Traffic Jam Assist, Automatic Emergency Brake, Rear Cross Traffic Alert, Blind Spot Detection, dan kamera 360 derajat beresolusi tinggi.
Kamera 360 derajat tersebut bahkan mendapatkan banyak apresiasi karena dinilai sangat bermanfaat karena dapat mempermudah proses parkir secara signifikan dan rasa percaya diri pengemudi.