Begini bila Penggila Motor Supermoto Berkumpul, Mulai dari Aksi Freestyle hingga Adu Kencang
JAKARTA, iNews.id – Begini bila penggila motor supermoto berkumpul. Berbagai aktivitas dilakukan mulai dari aksi freestyle, modifikasi hingga adu kencang.
Mereka berkumpul dalam Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023 di Sirkuit Boyolali, Jawa Tengah, pada 9-10 Juni 2023. Diketahui, supermoto adalah jenis motor trail dengan roda (velg) dan ban menggunakan model jalanan aspal.
Dalam ajang adu kencang, deretan rider papan atas bersaing adu strategi demi meraih gelar juara, khususnya di tiga kelas utama yaitu FFA 250, Trail 175 Junior, dan Trail 175 Open.
Tak hanya seru di lintasan balap, Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023 juga menghadirkan keseruan di luar lintasan. Tak heran, seri Boyolali ramai dibanjiri komunitas pecinta supermoto di wilayah Solo Raya yang ingin menikmati sengitnya persaingan para rider top Tanah Air.
Belum lagi aksi freestyle dari Wawan Tembong yang menambah seru gelaran ini berpadu dengan DJ performance menambah kental nuansa sportainment dari Kejurnas Superadventure Supermoto Race 2023.