Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bocoran, BMW Bakal Luncurkan Motor Listrik Murah di GIIAS 2024
Advertisement . Scroll to see content

BMW Luncurkan R18 Roctane, Cruiser Gahar dengan Kelir Gelap

Selasa, 16 Mei 2023 - 18:45:00 WIB
BMW Luncurkan R18 Roctane, Cruiser Gahar dengan Kelir Gelap
Beberapa komponen R18 Roctane yang dilabur kelir hitam mulai dari mesin dan knalpot hingga sekujur bodinya. (Foto: Paultan)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- BMW Motorrad luncurkan varian kelima dari keluarga R18, yakni R18 Roctane. Varian R18 Roctane memiliki sejumlah komponen yang dicat hitam yang membuat semakin gahar.

Beberapa komponen R18 Roctane yang dilabur kelir hitam mulai dari mesin dan knalpot hingga sekujur bodinya. Motor bergaya cruiser dari BMW ini pun terlihat semakin maskulin.

Dikutip dari Rideapart, Selasa (16/5/2023) BMW R18 Roctane dibekali mesin berkapasitas 1.802cc berpendingin udara. Mesin boxer tersebut memiliki tenaga 91 TK di 4.750 RPM dan torsi 157,2 Nm di 3.000 RPM.

Salah satu hal unik dari R18, sistem penyaluran tenaga dari mesinnya yang mengandalkan kopel, bukan rantai atau CVT seperti sepeda motor kebanyakan. Penyaluran tenaga dari mesinnya ini dibantu sistem transmisi manual constant-mesh enam percepatan.

Sasis yang dimiliki R18 Roctane menggunakan model double-loop steel tube yang ditemukan pada R18 dan R18 Classic. Meski menggunakan kopel yang agak kaku untuk penyaluran tenaga, bagian swingarm juga diklaim mampu memberikan sensasi nyaman. Lalu, suspensi belakang didukung setelan preload.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut