Mengenal Motor Matic Tercepat di Dunia
3. Honda Goldwing
Moge asal Jepang satu ini juga termasuk dalam deretan motor tercepat di dunia dengan tenaga melimpah. Motor gede jenis matic yang dimaksud yakni Honda Goldwing. Siapa sangka, yang Anda lihat ini merupakan moge bertransmisi matic yang memiliki konsep adventure touring. Moge satu ini dibekali dengan mesin 1.833cc yang dapat memuntahkan tenaga sebesar 125 Hp dan meraih torsi puncak sebesar 170 Nm.
4. Aprillia SRV 850
Motor matik asal Italia satu ini menjadi motor matic paling kencang nomor satu di dunia, yakni Aprillia SRV 850. Moge skutik terinspirasi dari moge Aprilia RSV4 yang menampilkan desain yang sporty dan agresif. Tidak hanya tampilannya yang agresif, namun pada mesinnya juga tidak boleh dianggap remeh. Pasalnya, motor tersebut ditenagai dengan mesin v-twin SOHC bertenaga 850cc. Kendaraan matic satu ini dapat memuntahkan tenaga sebesar 76 dk dengan torsi 76,4 Nm. Jika fitur Aprilla Traction Control (ATC) dimatikan, maka moge skutik ini dapat meraih top speed hingga 199km/jam.
Editor: Vien Dimyati