Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Balap Liar Meresahkan, Polisi Bakal Tindak hingga ke Bengkel Modifikasi
Advertisement . Scroll to see content

Motor Berdesain Batik Karya Builder Indonesia Akan Unjuk Gigi di Motor Bike Expo 2023 Italia

Minggu, 08 Januari 2023 - 07:05:00 WIB
Motor Berdesain Batik Karya Builder Indonesia Akan Unjuk Gigi di Motor Bike Expo 2023 Italia
Motor Harley-Davidson (HD) karya builder Indonesia akan berkompetisi dalam ajang Motor Bike Expo (MBE) 2023 di Verona, Italia, pada 27-29 Januari 2023. (Foto: iNews.id)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Banyak builder sepeda motor asal Indonesia yang namanya telah dikenal dunia. Ini menjadikan Indonesia diperhitungkan di kancah modifikasi motor global.

Terbaru, dua motor Harley-Davidson (HD) karya builder Indonesia akan berkompetisi dalam ajang Motor Bike Expo (MBE) 2023 di Verona, Italia, pada 27-29 Januari 2023. Menariknya motor tersebut dibangun empat builder top Indonesia.

Mereka adalah Stefanus Joy Aspiranto (founder Surui Motor Garage), Andre C Tenardi (founder Garasi 19), Coq Siswanto (founder Kawahara Racing), dan Fahmi Freeflow (founder Freeflow). Adapun kolaborasi ini diinisiasi oleh Deny, partner founder Surui.

"Menjadi tantangan kami hanya memiliki waktu sekitar sebulan harus menyelesaikan modifikasi ini. Puji Tuhan motor dapat selesai sesuai dengan waktu yang ditargetkan," ujar Andre C Tanadi, founder Garasi 19 di Jakarta, Sabtu (7/1/2023)

Dia menjelaskan modifikasi ini menggunakan motor berbasis Harley-Davidson Dyna 2008 dan HD Road Glide 2015. HD Dyana mengusung konsep kenakalan dari karakter motor tersebut bergaya American Sytle. 

Sementara Harley-Davidson Road Glide dibuat dengan karater Indonesia yang kuat. Di mana motor dengan performance yang garang dipadukan dengan batik khas Indonesia.

"Paling menantang dalam membangun motor ini adalah menyatukan konsepnya, yaitu performance dan batik. Agar sesuai dengan karekter motor ini saya masukkan unsur batik Toraja yang tegas dan batik Bali dengan mengambil mahkota yang ada di barong, dipadukan dengan batik Jawa. Batik ini di gambar handmate dengan dicanting," kata Fahmi Freeflow, founder Freeflow. 

Partner Founder Surui, Deny menuturkan, motor tersebut diberi nama Ojwala, berasal dari bahasa sansekerta artinya menjulang tinggi. Sebagian besar akesesoris yang digunakan pada dua motor modifikasi ini menggunakan parts karya anak Indonesia.

"Pameran tersebut sebagai sebuah kesempatan terbaik untuk General Availibility Release Mobile Apps Surui Garage mengenalkan kepada dunia, serta menjadi sarana promosi produk aksesoris dan hasil modifikasi hasil karya anak bangsa Indonesia. Memiliki kualitas terbaik diharapkan dapat diakui dunia dalam pameran motor terbesar Motor Bike Expo 2023," kata Deny.

Sebab itu, lanjut dia, Surui Motor Garage memutuskan mengikuti MBE 2023, ditunjuk sebagai Exclusive Exhibitor mewakili Indonesia. "Untuk memberikan kustomisasi motor terbaik sebagai perwakilan Indonesia, Surui menginisiasi kolaborasi dengan modifikator motor terbaik, yaitu Garasi 19, Kahawara Racing, Freeflow serta dukungan pengembang games NIJI Games. Kami bersama-sama menciptakan sebuah modifikasi motor Harley-Davidson terbaik menggunakan Aplikasi Surui Garage," ujar Deny.

Adapun dua motor modifikasi karya anak Indonesia tersebut akan bersaing dengan builder dari berbagai belahan dunia, antara lain Italia, Amerika Serikat, Belanda dan negara-negara Eropa peserta pameran lainnya. Event ini sendiri setiap tahunnya disaksikan lebih dari 170.000 pengunjung.

Editor: Dani M Dahwilani

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut