Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Bus PO Haryanto Terguling di Tol Batang Tewaskan 3 Orang, Ini Dugaan Penyebabnya
Advertisement . Scroll to see content

7 PO Bus Terpopuler Sepanjang 2022, Ada yang Punya 533.000 Subscriber dan 195.000 Fans

Senin, 26 Desember 2022 - 14:51:00 WIB
7 PO Bus Terpopuler Sepanjang 2022, Ada yang Punya 533.000 Subscriber dan 195.000 Fans
Sepanjang 2022, ada beberapa perusahaan otobus (PO bus) yang berhasil mendapatkan popularitas tinggi. (Foto: Instagram)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Industri transportasi khususnya angkutan bus kembali bergairah setelah 2 tahun terimbas pandemi Covid-19. Sepanjang 2022, ada beberapa perusahaan otobus (PO bus) yang berhasil mendapatkan popularitas tinggi.

Penggemar mereka terus bertambah. Kira-kira PO bus mana yang paling populer sepanjang 2022, berdasarkan jumlah pengikut di media sosial.

Dirangkum iNews.id dari berbagai sumber, berikut PO bus terpopuler dalam Kaleidoskop 2022.

1. PO Haryanto

PO asal Kota Kudus, Jawa Tengah ini sangat tidak asing di telinga busmania. Kepopuleran PO Haryanto sangat tinggi hingga menjadikannya sebagai PO dengan penggemar terbanyak.

PO Haryanto terus berusaha memberikan pelayanan terbaik kepada para penumpangnya. Di samping itu, pemilik PO Haryanto, H Haryanto dan Direktur Operasional Rian Mahendra, dikenal dermawan dan rajin beribadah. 

Tak heran, jika kanal YouTube PO Haryanto Official memiliki lebih dari 533.000 subscriber. PO Haryanto juga memiliki komunitas di media sosial Facebook yang tergabung dalam Haryanto Mania (HM) sebanyak 195.100 anggota.

2. PO ALS

Siapa yang tidak kenal ALS atau Antar Lintas Sumatera. Untuk yang sering berpergian dari Sumatera menuju Jawa ataupun sebaliknya pasti tidak asing lagi dengan perusahaan otobus asal Mandailing Natal Sumatera Utara ini.

ALS terkenal sebagai sang penguasa jalur Sumatera-Jawa dan menjadi bus idola warga Pulau Jawa yang ingin bepergian ke daerah. Selain itu juga ALS terkenal dengan laju kendaraannya yang cepat dan sopirnya yang lihai menaklukan medan ekstrem.

Kanal YouTube PO ALS memiliki 15.100 subscriber. Mereka juga mempunyai komunitas fanatik di Facebook bernama ALS Mania dengan jumlah member mencapai 152.400 anggota.

3. PO Sinar Jaya

PT Sinar Jaya Megah Langgeng adalah salah satu perusahaan otobus yang berasal dari Kabupaten Bekasi, Jawa Barat. PO ini bukan hanya punya popularitas tapi juga nama besar yang begitu melegenda.

Sinar Jaya pernah masuk rekor Muri sebagai PO yang mendapat penghargaan terbanyak dibanding dengan kompetitornya. Sinar jaya sendiri memiliki beberapa kelas armada dari non AC hingga kelas eksekusif.

Mereka mempunyai komunitas fanatik di media sosial Facebook bernama Sinar Jaya Mania dengan jumlah member mencapai 152.200 anggota.

4. PO Sudiro Tungga Jaya (STJ)  

Sudiro Tungga Jaya (STJ) masuk dalam kategori PO bus terpopuler di 2022. Ini dapat dilihat dari jumlah komunitas STJ Fans di jejaring media Facebook yang mencapai 151.900 anggota. 

Raihan tersebut luar biasa, mengingat PO STJ masih tergolong muda. PO yang satu ini berhasil memikat hati masyarakat dengan jumlah armada bus yang terus bertambah.

5. PO NPM  

Tidak hanya PO yang berasal dari Pulau Jawa yang memiliki banyak penggemar. PO asal Padang, Sumatera Barat Naiklah Perusahan Minang (NPM) juga tercatat memiliki fans militan. 

Sebagai PO bus tertua di Indonesia yang didirikan di Padangpanjang Minangkabau pada 1937, hingga kini masih memiliki penggemar fanatik. Di media sosial Facebook mereka memiliki komunitas bernama NPM Mania dengan jumlah member lebih dari 141.200 anggota.

6. PO Harapan Jaya

PO bus Harapan Jaya sangat diandalkan oleh masyarakat terutama untuk mudik lebaran. Sejak tahun 1977, PO yang berasal dari Tulungagung, Jawa Timur ini terus berkembang hingga memiliki nama besar seperti sekarang ini

PO Harapan Jaya memang memiliki penumpang dan penggemar yang sangat fanatik. Bukan hanya dari Tulungagung saja, para penggemar juga diketahui berasal dari daerah lain yang tersebar di seluruh Indonesia. 

Kanal YouTube PO Harapan Jaya memiliki 10.900 subscriber. Mereka juga memiliki komunitas di Facebook bernama Harjay Mania dengan member mencapai 94.100 anggota.

7. PO Rosalia Indah

Rosalia Indah sudah sangat eksis didunia perbusan, yakni sejak tahun 1983. PO Rosalia Indah dikenal sebagai PO bus yang menawarkan layanan bus premium dengan fasilitas eksekutif non ekonomi.

Rosalia Indah memiliki armada double decker lengkap dengan pramugari yang siap melayani. Menariknya armada double decker yang dioperasikan tidak hanya satu unit saja melainkan mencapai 21 unit.

Kanal YouTube PO Rosalia Indah Official memiliki 15.100 subscriber. Mereka juga mempunyai komunitas fanatik di Facebook bernama Rosalia Indah Mania dengan jumlah member mencapai 84.100 anggota.

Editor: Ismet Humaedi

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut