Deretan Negara Pembeli Bus Indonesia, dari Laos hingga Arab Saudi
JAKARTA, iNews.id – Perusahaan karoseri asal Indonesia dikenal memiliki kualitas tinggi. Wajar beberapa negara luar pun mengandalkan produk karoseri bus dari Indonesia.
Penasaran negara mana saja itu? Berikut ini adalah daftarnya, seperti dilansir dari tayangan YouTube, Selasa (2/5/2023).
1. Laos

Di urutan pertama ada negara Laos. Negara ini tercatat pernah membeli empat unit bus dari karoseri asal Ungaran, Jawa Tengah, Laksana dengan bodi Legacy SR3 Series pada Agustus 2022 lalu.
Laksana mengekspor armada terbatunya tersebut dengan standar R6 sesuai standar internasional. Di mana rangka bus harus tahan dari kerusakan fatal jika suatu saat terguling.
2. Bangladesh

Bangladesh juga menjadi negara yang membeli bus buatan Indonesia. Pada 2018 lalu, Bangladesh membeli bus tingkat Legacy SR2 Double Decker buatan Laksana.
Untuk diketahui, Bangladesh sebenarnya bukan hanya menjadi negara yang membeli bus buatan Indonesia, tapi juga negara penjiplak desain bus-bus di Indonesia yang nyaman dan kaya warna.