Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Elevance Concept Melantai di JMS 2025, Wajah Baru Mobil Masa Depan Mitsubishi
Advertisement . Scroll to see content

Mitsubishi Rilis Kamera Mobil Bisa Melacak Kendaraan saat Dicuri

Selasa, 20 Oktober 2020 - 10:29:00 WIB
Mitsubishi Rilis Kamera Mobil Bisa Melacak Kendaraan saat Dicuri
Dashcam SPA98001 Blackvue Cloud dapat melacak keberadaan kendaraan, merekam momen kejadian penting, seperti mencegah kasus pencurian dan bukti kasus kecelakaan.
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id - Banyak hal tak terduga ditemui pengendara di perjalanan. Keberadaan kamera mobil atau dashboard camera (dashcam) kini menjadi kebutuhan.

Menanggapi itu, PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) merilis Dashboard Camera seri SPA98001 Blackvue Cloud. Di mana kamera ini dapat membantu melacak keberadaan kendaraan, merekam momen kejadian penting di sekitar kendaraan, seperti mencegah kasus pencurian dan bukti pada kasus kecelakaan.

Di samping itu, dascham dapat menjadi barang bukti asuransi selama berkendara, dan bukti pendukung dugaan tindak pelanggaran lalu lintas.

Dashboard Camera yang kami luncurkan merupakan salah satu bentuk masukan atas komunikasi yang terjalin baik antara MMKSI dengan konsumen. Kami berharap produk ini dapat memberikan manfaat optimal dan kenyamanan bagi seluruh pengguna dan konsumen setia Mitsubishi Motors," ujar President Director PT MMKSI, Naoya Nakamura dalam keterangan elektroniknya, Selasa (20/10/2020).

Untuk melengkapi itu, dashcam SPA98001 Blackvue Cloud dilengkapi berbagai fitur canggih, yakni resolusi full HD 1080P, 60 FPS dengan wide angle view 139 derajat. Kemampuan visibilitas malam hari telah disempurnakan, sistem jaringan WiFi, serta kompatibel untuk penggunaan dengan sistem penyimpanan Cloud.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut