Punya Nama Unik, Ini Arti PO Bus Sudiro Tungga Jaya
Menurut Ki Agus, mereka yang tidak mengerti menganggap jargon yang dibawa olehnya merupakan sebuah penghinaan karena tidak dimuat secara utuh di bodi bus, hanya diplesetkan ELKUSLA. Ia pun akhirnya rela menanggalkan jargon tersebut.
"Ya bagaimana pun itu akhirnya saya ngalah, udah kita lepas," kata Ki Agus.
Meskipun jargon ELKUSLA telah dihapus dari setiap armada bus, STJ masih tetap memiliki sisi unik lain. Setiap bus STJ memiliki nama sendiri. Selain agar dikenal juga untuk memudahkan Ki Ageng menghapal armadanya.
"Kalau hapal pelat nomor itu susah bagi saya. Jadi kita kasih nama. 90 persen nama di STJ pemberian dari almarhumah istri, di mana beliau dapat inspirasi nama dari film yang kerap ditontonnya pada malam hari," ujarnya.
Editor: Dani M Dahwilani