Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Horor! Tabrakan 4 Kendaraan Tewaskan 63 Orang
Advertisement . Scroll to see content

Seperti Beli Kacang, Sultan Aceh Beli Puluhan Bus dan Truk Sekaligus

Selasa, 23 Mei 2023 - 15:41:00 WIB
Seperti Beli Kacang, Sultan Aceh Beli Puluhan Bus dan Truk Sekaligus
Sultan Aceh ini diketahui telah membeli puluhan bus dan truk kargo yang harganya sudah jelas fantastis. (Foto: YouTube Bus TV Indonesia)
Advertisement . Scroll to see content

JAKARTA, iNews.id- Layanan transportasi darat tampaknya masih sangat diminati oleh sebagian masyarakat. Terbukti dari banyaknya Perusahaan Otobus (PO) yang menambah armada imbas permintaan pelanggan yang meningkat.

Tak sedikit orang yang rela menggelontorkan dana besar untuk dapat membeli armada bus ataupun truk untuk ekspedisi. Apabila sejumlah orang memilih untuk membeli satu atau dua armada bus, berbeda halnya dengan seorang sultan di Aceh.

Tak tanggung-tanggung, dia diketahui telah membeli puluhan bus dan truk kargo yang harganya sudah jelas fantastis. Layaknya membeli kacang, dia memborong semuanya sekaligus meskipun dengan biaya mahal.

Seperti dikutip dari kanal YouTube Bus TV Indonesia, Selasa (23/5/2023), tampak puluhan bus dan truk berjejer di depan halaman. Seorang pria berbaju putih dengan peci tampak mengadakan sebuah ritual menyirami badan mobil bus dan truk.

Kearifan lokal semacam ini sebagai bentuk rasa syukur setelah membeli mobil baru. Dia mengelilingi setiap bus dari bagian depan terus ke belakang sambil mengarahkan cipratan air dalam sebuah mangkuk.

Pria dengan perawakan bapak tersebut tampak ditemani dengan beberapa rekannya untuk membantu melaksanakan ritual. Tidak hanya eksterior, ritual ini juga dilakukan hingga ke bagian dalam bus tersebut.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut