Tambah 5 Bus Double Decker, Gunung Harta Salip Rosalia Indah Jadi PO Bus Pemilik Sasis Tronton Terbanyak
JAKARTA, iNews.id – Memasuki mudik Lebaran 2023, perusahaan otobus (PO) Gunung Harta Transport Solutions (GHTS) tancap gas menambah lima bus double decker baru garapan karoseri Adiputro. Bus ini menggunakan bodi Jetbus 3+ SDD yang dibangun di atas sasis bus premium Volvo B11R Euro 5.
Dikutip dari kanal YouTube Andriawan Pratikto, PO Gunung Harta menjadi perusahaan otobus yang menggunakan sasis tronton terbanyak di Indonesia. Total ada 36 bus yang menggunakan sasis tronton dari Mercedes-Benz, Scania, dan Volvo.
Saat ini, PO bus berlomba menghadirkan bus double decker mewah. Sejauh ini, PO bus dengan double decker terbanyak dipegang Rosalia Indah. PO bus asal palur tersebut bahkan mencetak rekor MURI sebagai pemilik bus double decker terbanyak lebih dari 21 armada.

Namun, untuk sasis bus tronton PO Gunung Harta menyalipnya. Masing-masing dipakai pada 10 bus double decker, 10 UHD dan 16 bodi SHD.
Bus Double Decker baru Gunung Harta, secara tampilan tak ada yang istimewa masih mempertahankan warna hijau dengan livery kuning, biru, merah pada bodi samping. Masuk ke bagian dalam, kesan mewah sudah terlihat di lantai pertama yang merupakan ruang driver dan kondektur. Dasbor dilapisi warna hitam dan silver menggunakan material soft touch.
Berbeda dengan bus double decker lain, PO bus Gunung Harta membuat empat kursi sleeper pada dek bawah atau lantai satu. Penumpang yang memilik kelas tersebut mendapatkan fasilitas lampu baca, AVOD layar besar, kursi rebahan, USB, dan stop kontak atau colokan.
Sementara di dek atas atau lantai dua, terdapat 30 kursi dengan konfigurasi 2-2 lengkap dengan leg rest terpisah yang dapat dimajumundurkan. Ini membuat kaki penumpang sangat nyaman, bahkan memberi kesan seperti kelas sleeper.
Kursinya sendiri menggunakan rancangan Alldila dengan kombinasi warna hitam, hijau muda, dan abu-abu. Perpaduan tersebut membuat kabin bus terasa lebih lebar sehingga penumpang akan lebih nyaman sepanjang perjalanan.
Kelima bus double decker terbaru PO Gunung Harta memiliki fasilitas toilet duduk yang mewah. Terdapat dispenser untuk membuat minuman hangat, seperti kopi, teh, dan susu, tapi tidak diperbolehkan untuk menyeduh mie instan karena dapat mengganggu penumpang lain.
Untuk mesin, Volvo B11R menggunakan engine dengan kode D11C 6 silinder berkapasitas 11.000 cc. Mesin tersebut dapat menyemburkan tenaga 450 hp dan torsi puncak 1.600 Nm yang dapat mencapai kecepatan tertinggi 120 km/jam.
Editor: Dani M Dahwilani