Angkat Besi dan Takraw Sumbang Emas, Indonesia Kini Koleksi 72 Medali Emas SEA Games 2023
Pada percobaan ketiganya di snatch, Tsabitha mencoba mengangkat beban 5kg lebih berat dari sebelumnya, yakni 97kg. Percobaan itu sukses dilakukannya dan dia mencatatkan angkatan tertinggi pada snatch, 1kg lebih berat dari Vietnam.
Tsabitha langsung mencoba untuk mengangkat beban 107kg pada percobaan pertamanya di clean & jerk. Percobaannya sukses dan dia memimpin klasemen sementara.
Wakil Vietnam mencoba untuk mengangkat beban 109kg pada percobaan kedua dan ketiganya untuk mengkudeta posisi Tsabitha. Namun, percobaannya gagal dan dirinya harus rela menempati posisi kedua di bawah Indonesia.
Tsabitha sempat mencoba untuk mengangkat beban 110kg pada percobaan keduanya di clean & jerk, tetapi gagal. Namun, kegagalan tersebut tidak mengubah hasil dan dia pun tidak melakukan percobaan ketiga karena sudah dipastikan menempati podium tertinggi.
Editor: Ibnu Hariyanto