Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Drama FP1 Valencia 2025: Miller Tercepat, Bagnaia Terseok-seok di Dasar Klasemen
Advertisement . Scroll to see content

Fabio Quartararo Bakal Bertahan di Yamaha untuk MotoGP 2025, Ini Syaratnya

Rabu, 17 Januari 2024 - 03:35:00 WIB
Fabio Quartararo Bakal Bertahan di Yamaha untuk MotoGP 2025, Ini Syaratnya
Fabio Quartararo bakal bertahan di Yamaha untuk MotoGP 2025. (Foto: MotoGP)
Advertisement . Scroll to see content

“Masa depan saya tentu saja akan ditentukan tahun ini (2024). Saya tidak tahu kapan, tapi Yamaha melakukan sesuatu yang belum pernah saya lihat sebelumnya. Mereka benar-benar berusaha keras dan berusaha meningkatkan motornya,” kata Quartararo dilansir Speedweek, Selasa (16/1/2024).

“Saya tidak tahu apakah mereka bisa mencapainya atau tidak, tapi mereka membawa apa yang selalu mereka lakukan ke level baru dan saya senang melihatnya,” sambungnya.

“Tentu saya juga ingin melihat hasilnya. Mereka mendatangkan banyak pemain, tapi saya ingin melihat peningkatan dan itu akan menentukan masa depan saya,” tambah Quartararo.

Quartararo mengatakan tidak ingin Yamaha hanya sekadar berusaha tetapi tidak menghasilkan apa-apa. Jika syaratnya dipenuhi, El Diablo tidak akan segan membubuhkan tanda tangan perpanjang kontrak.

“Saya tidak ingin mereka hanya menunjukkan sesuatu agar saya menandatanganinya. Saya ingin mereka bekerja sangat keras. Yamaha adalah merek besar dan, jika pabrikan lain bisa melakukannya, Yamaha juga bisa. Saya sangat yakin kami bisa kembali ke puncak,” ucapnya.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut