Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fajar/Fikri Tantang Atmosfer Istora, Siap Tampil Gila di Indonesia Masters 2026
Advertisement . Scroll to see content

Fajar/Fikri Melejit di 2025, Pelatih Bongkar Titik yang Kini Dibidik Lawan

Jumat, 16 Januari 2026 - 15:00:00 WIB
Fajar/Fikri Melejit di 2025, Pelatih Bongkar Titik yang Kini Dibidik Lawan
Moncernya Fajar Alfian/Muhammad Shohibul Fikri di 2025 membuat lawan membidik titik lemah, pelatih PBSI fokus perkuat fisik menuju 2026.. (Foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

Lawan Mulai Mengulik, Fisik Jadi Fokus Utama

Antonius Budi menilai capaian besar di 2025 otomatis memunculkan tantangan baru. Banyak pihak mulai mencari celah permainan Fajar/Fikri sebagai bahan antisipasi musim berikutnya.

“Tentu kita bersyukur ya tahun lalu Fajar/Fikri bisa konsisten dari turnamen ke turnamen. Dan pasti evaluasi dari tahun lalu itu pasti PR kita untuk perbaiki untuk tahun ini 2026. Dari mungkin kekurangan-kekurangan secara teknik, secara fisiknya yang perlu di tingkatkan lagi, itu yang fokus ke situ,” kata Antonius saat ditemui di Pelatnas Cipayung, Kamis (15/1).

Pelatih berusia 52 tahun tersebut mengakui gaya bermain Fajar/Fikri sudah menjadi perhatian lawan. “Kalau di teknik itu ya mungkin kan banyak orang pasti akan mencari titik lemahnya. Contohnya kayak Fajar/Fikri stylenya kan depan, depan setengah ya kan, bola-bola setengah depan itu dia menguasai,” ucapnya.

Antonius lalu menyoroti area yang menjadi fokus peningkatan. “Mungkin pada saat bola-bola belakang powernya ya kan, tenaganya ya itu yang perlu ditambah, smashnya itu umumnya seperti itulah,” lanjutnya.

Menurut dia, aspek fisik menjadi kunci utama pengembangan performa.

“Tentu gak lepas dari fisiknya, Fajar/Fikri itu ditambahlah kaya tahannya, sama strengthnya, sama power endurancenya itu ditambah, perlu ditingkatkan lagi untuk bisa lebih baik prestasinya di tahun 2026, pasti itu,” tambah Antonius.

Sebagai bagian dari persiapan, Fajar/Fikri memilih absen di India Open 2026 yang sedang berlangsung. Pasangan peringkat empat dunia tersebut memfokuskan diri menuju Indonesia Masters 2026 yang akan digelar pada 20–25 Januari, dengan target mempertahankan momentum sekaligus membuktikan peningkatan kualitas permainan.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut