Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Rehan/Gloria ke Perempat Final Macau Open 2025 usai Tumbangkan Wakil Taiwan
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Badminton Asia Championships 2023: Ketat! Dejan/Gloria ke Semifinal usai Usir Ganda India

Jumat, 28 April 2023 - 18:29:00 WIB
Hasil Badminton Asia Championships 2023: Ketat! Dejan/Gloria ke Semifinal usai Usir Ganda India
Ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja bertarung ketat melawan duo India, Rohan Kapor/Reddy Sikki.
Advertisement . Scroll to see content

Mereka pun sukses mendapat empat poin beruntun untuk mengamankan kemenangan di gim pertama dengan skor 21-17.

Pada gim kedua, Dejan/Gloria kembali mendapatkan perlawanan sengit dari Kapoor/Sikki. Sempat unggul 2-0, mereka malah balik tertinggal 5-7 usai melakukan beberapa kesalahan sendiri.

Namun, duet non pelatnas itu mampu bangkit dengan cepat untuk menyamakan skor menjadi 7-7. Skor imbang pun berlangsung hingga mencapai angka 10-10 sebelum akhirnya smash keras Dejan membawa Dejan/Gloria memimpin 11-10 di interval gim kedua.

Usai jeda, duet asuhan Vita Marissa itu terus memimpin di angka 12-10 dan kemudian 14-12. Akan tetapi, Kapoor/Sikki selalu bisa mengejar ketertinggalan mereka dan menyamakan kedudukan menjadi 14-14 dan bahkan berbalik unggul 16-15.

Pertarungan sengit pun terus berlangsung di poin-poin kritis dalam kedudukan 17-17, 18-18 dan 19-19. Sayangnya, Dejan/Gloria kehilangan fokus sehingga mereka takluk di gim kedua dengan skor 19-21.

Intensitas pertandingan masih berjalan dalam tempo yang cepat dan sangat sengit di gim penentuan. Kedua pasangan terus saling salip menyalip angka sejak awal hingga skor 6-6 sampai akhirnya Dejan/Gloria menjauh di angka 8-6 dan kemudian unggul 11-10 saat interval.

Setelah istirahat, skor imbang berlanjut hingga mencapai skor 15-15. Namun, akhirnya Dejan/Gloria berhasil mendominasi di poin-poin kritis dan mendapatkan enam poin beruntun untuk mengunci kemenangan di gim ketiga dengan skor 21-15.

Editor: Reynaldi Hermawan

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut