Hasil Bulu Tangkis SEA Games 2021: Dikalahkan Duo Malaysia, Rinov/Pitha Raih Perunggu

Meski begitu, Rinov/Pitha kemudian membuat kesalahan dan tertinggal dengan skor 5-9. Mereka belum bisa memperkecil jarak dengan lawannya pada interval kedua tertinggal dengan skor 6-11.
Setelah itu, Rinov/Pitha justru mati langkah dan tertinggal jauh dengan kedudukan 10-19. Mereka tak berkutik dan harus merelakan kalah pada game kedua dengan skor 13-21.
Persaingan yang sengit pun tersaji pada game ketiga. Sayang, Rinov/Pitha lebih banyak tertekan. Hal tersebut pun membuat Chen/Peck memimpin pada interval ketiga dengan skor 11-7.
Setelah itu, Rinov/Pitha terus berusaha mengejar. Mereka bahkan sempat unggul dengan angka 18-17. Namun, mereka kehilangan fokus, dan akhirnya harus kalah dengan skor 18-21.
Editor: Reynaldi Hermawan