Hasil FIBA World Cup 2023: Terlalu Perkasa, Spanyol Libas Iran
JAKARTA, iNews.id - Spanyol terlalu perkasa untuk Iran pada laga terakhir Grup G FIBA World Cup 2022. Sang juara bertahan menang 85-65 di Indonesia Arena, Jakarta, Rabu (30/8/2023) malam WIB.
Hasil tersebut membuat tim berjuluk La Roja itu finis di peringkat pertama Grup G dengan kemenangan sempurna tiga dari tiga pertandingan.
Jalannya Pertandingan
Iran yang sudah dipastikan gagal lolos dari Grup G tetap bermain dengan ganas melawan Spanyol. Bahkan, mereka sempat unggul satu poin terlebih dahulu 17-16.
Tertinggal satu poin, Spanyol tancap gas pada kuarter kedua dan langsung membalikkan keadaan dengan mencetak 27 poin tambahan. Skuad asuhan Sergio Scariolo itu unggul dengan skor 43-34 pada paruh pertama pertandingan.