Hasil Final Korea Open 2022: An Se-young Juara usai Tekuk Pornpawee Chochuwong
SUNCHEON, iNews.id - Pebulu tangkis tunggal putri Korea Selatan, An Se-young menjuarai Korea Open 2022. Dia mengalahkan wakil Thailand, Pornpawee Chochuwong dua gim langsung dengan skor 21-17 dan 21-18.
Pertandingan tersebut dihelat di Palma Indoor Stadium. Suncheon, Korea Selatan, Minggu (10/4/2022) pagi WIB. Pornpawee dan An Se-young mampu tampil sama kuat pada awal-awal gim pertama. Keduanya bergantian mencuri poin.
Pornpawee sanggup mencuri poin berkat permainan dropshot-nya. Dia sempat unggul 5-4.
Namun, An Se-young yang memeragakan permainan bertahan khasnya sanggup mengejar. Dara berusia 20 tahun yang dijuluki anak ajaib itu pun menyamakan kedudukan menjadi 6-6.
Menjelang interval gim pertama, An Se-young menggebrak. Lima angka beruntun didapatkannya sehingga dia unggul 11-8 di pertengahan babak.
Selepas turun minum, Pornpawee gantian menggebrak. Lewat bola silang di depan net dia mencuri poin dari An Se-young. Pornpawee pun unggul 13-12.
Pertarungan menjadi tambah panas saat Pornpawee meminta challenge ketika tertinggal 14-15. Beruntung, dropshot-nya masuk menurut pantauan eagle camera sehingga kedudukan menjadi 15-15.
Pornpawee semakin bermain agresif. Hanya saja kesalahan menempatkan bola membuatnya kehilangan poin. An Se-young pun memenangkan gim pertama dengan 21-17.