Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : KPK Usut Dugaan Korupsi Proyek Whoosh, Ingatkan Pihak yang Dipanggil Kooperatif
Advertisement . Scroll to see content

Hasil Hong Kong Open 2024: Sabar/Reza Runner Up usai Dikalahkan Jagoan Korsel

Minggu, 15 September 2024 - 15:18:00 WIB
Hasil Hong Kong Open 2024: Sabar/Reza Runner Up usai Dikalahkan Jagoan Korsel
Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani runner up Hong Kong Open 2024. (foto: PBSI)
Advertisement . Scroll to see content

HONG KONG, iNews.id – Ganda putra Indonesia, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani runner up Hong Kong Open 2024. Mereka dikalahkan duet Korea Selatan, Kang Min Hyuk/Seo Seung Jae, 13-21 dan 17-21 di partai final, Minggu (15/9/2024) siang WIB.

Sabar/Reza kesulitan menahan serangan-serangan yang dilancarkan Kang/Seo sejak awal pertandingan. Alhasil, mereka tertinggal 2-8 dan 3-11.

Di samping itu, pasangan Indonesia juga banyak melakukan kesalahan sendiri. Kang/Seo tanpa kesulitan memperlebar keunggulan mereka menjadi 17-8.

Sabar/Reza sempat bangkit dan memangkas ketertinggalan menjadi 12-17. Namun sayang, mereka kembali berada dalam tekanan sang Juara Dunia 2023 sehingga mereka kalah dengan skor 13-21 di game pertama.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut