Get iNews App with new looks!
inews
Advertisement
Aa Text
Share:
Read Next : Fajar/Fikri Runner Up French Open 2025 usai Kena Comeback Ganda Korea
Advertisement . Scroll to see content

Hasil India Open 2023: Mantap! Bagas/Fikri Kalahkan Duo China Dua Gim Langsung

Rabu, 18 Januari 2023 - 16:39:00 WIB
Hasil India Open 2023: Mantap! Bagas/Fikri Kalahkan Duo China Dua Gim Langsung
Ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri tampil bagus di putaran pertama India Open 2023. (Foto: Twitter/@INABadminton)
Advertisement . Scroll to see content

NEW DELHI, iNews.id - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri berhasil melewati putaran pertama India Open 2023. Mereka mengalahkan duo China, He Ji Ting/Zhou Hao Dong dengan skor 21-17 dan 21-16.

Pertandingan tersebut berlangsung di KD Jadhav Indoor Hall, New Delhi, India pada Rabu (18/1/2023). Bagas/Fikri mampu membuka gim pertama dengan permainan yang sangat baik.

Bagaimana tidak, mereka mampu memimpin dengan skor 6-2. Hanya saja, Bagas/Fikri sempat kehilangan fokus, dan He/Zhou sempat menyamakan kedudukan menjadi 8-8.

Bagas/Fikri dan He/Zhou kemudian saling menyusul perolehan poin. Keduanya lalu berhasil unggul saat pertandingan sudah menyentuh interval pertama dengan kedudukan tipis, 11-10.

Hanya saja, He/Zhou kemudian membalas. Mereka menyamakan skor menjadi 11-11. Tidak berhenti sampai di itu, Bagas/Fikri juga sempat tertinggal dengan kedudukan 12-14.

Follow WhatsApp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut