Hasil Indonesia Open 2021: Bagas/Fikri Lolos ke 16 Besar usai Menangi Perang Saudara
NUSA DUA, iNews.id - Ganda putra Bagas Maulana/Muhammad Shohibul Fikri lolos ke babak 16 Besar Indonesia Open 2021. Hasil positif itu didapat usai memenangi perang saudara melawan Sabar Karyaman Gutama/Moh Reza Pahlevi Isfahani, 21-18 dan 22-20, Rabu (24/11/2021).
Kedua pasangan ini tampil agresif di awal game pertama. Angka di papan skor sempat imbang 2-2.
Setelahnya Bagas/Fikri mengambil alih permainan. Mereka dengan cermat menemukan celah dan memperoleh keunggulan atas Sabar/Reza dengan skor 6-3.
Bagas/Fikri kemudian tampil konsisten. Mereka beberapa kali beradu drive dengan Sabar/Reza sebelum akhirnya sukses menjaga jarak ketika interval pertama dengan skor 11-7.
Di fase selanjutnya Bagas/Fikri nyaris tak memberikan ruang kepada lawannya. Mereka membuat Sabar/Reza mati langkah, sehingga memperlebar keunggulannya menjadi 17-10.
Mendekati poin-poin kritis, Bagas/Fikri mendadak goyah. Mereka kehilangan konsentrasi dan keunggulannya terpangkas menjadi 19-18. Tetapi, mereka bisa bertahan dan memenangkan game pertama.