Hasil Indonesia Open 2023: Pram/Yere Kalahkan Ahsan/Hendra, Lolos ke Perempat Final
 
                 
                Tertinggal empat poin, Ahsan/Hendra bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi 9-9 dan bahkan unggul 10-9. Interval gim kedua berakhir dengan keunggulan 11-10 untuk Pramudya/Yeremia.
 
                                        Selepas jeda, kejar-mengejar poin terjadi dan skor terus berimbang pada 11-11, 12-12, dan 13-13. Tampil apik, Ahsan/Hendra berhasil melesat meninggalkan Pramudya/Yeremia dengan keunggulan 17-13.
Nyaris menuntaskan laga, Ahsan/Hendra justru kecolongan dan Pramudya/Yeremia menyamakan kedudukan menjadi 18-18. Setelah itu, The Daddies kembali kehilangan beberapa poin sehingga harus rela kalah 19-21 dan melakoni gim ketiga.
Setelah berlangsung sengit pada awal gim ketiga, Pramudya/Yeremia mampu menjauh hingga unggul 9-5 dan kemudian 12-9. Mereka terus unggul hingga 15-12.
Ahsan/Hendra berhasil mengejar dan menyamakan kedudukan menjadi 15-15. Namun, pada akhirnya, Pramudya/Yeremia menuntaskan laga dengan kemenangan 23-21.
Editor: Dimas Wahyu Indrajaya